-->

Minggu, 10 Juli 2016

Spesifikasi dan Daftar Harga OnePlus One Terbaru, Ponsel Andoid dengan Kamera 13MP

Deskripsi Produk  OnePlus One yaitu

Spesifikasi dan Daftar Harga OnePlus One Terbaru - Di balik tampilannya yang  menawan, OnePlus One menghadirkan kombinasi performa unggul . Ponsel yang dirilis pada pertengahan 2014 ini menawarkan beragam macam  fitur yang akan memudahkan Anda dalam menggunakanya. Dibekali RAM berkecepatan tinggi serta interface yang begitu nyaman, Anda akan dapat mengoperasikan ponsel cerdas OnePlus ini dengan mudah dan mulus. Didukung dengan jaringan  4G LTE, sehingga seperti dunia ada dalam genggaman Anda.
Spesifikasi dan Daftar Harga OnePlus One Terbaru



Memiliki Performa Tinggi

OnePlus One dilengkapi dengan berbagai macam  hardware yang mendukung komputasi luar biasa dari sebuah ponsel cerdas. OnePlus One dibekali dengan prosesor Qualcomm Snapdragon 801 inti-empat berkecepatan 2.5 GHz yang mampu menunjang aktivitas anda. Kali ini, OnePlus sengaja menggandeng Qualcomm untuk memberikan pengalaman pengguna terbaik dengan menkombinasikan kinerja OnePlus dengan kemampuan multikomputasi terbaik dari Qualcomm. Selain itu, OnePlus One juga dibekali dengan RAM DDR 3 sebesar 3 GB yang membuat aplikasi yang begitu berat terlihat begitu ringan dan mulus saat dibuka. Tak peduli seberat apapun games atau aplikasi desain yang Anda mainkan, OnePlus menjamin pengoperasian aplikasi yang begitu mudah.



Didukung Kualitas Display Memukau

Ponsel cerdas dari OnePlus  hadir dengan ukuran layar 5.5 inch dengan resolusi 1080p. Layarnya yang lebar membuat ruang bagi jemari Anda untuk bergerak leluasa. Sedangkan untuk urusan display, OnePlus membesut JPI untuk menghasilkan layar kapasitif yang begitu sensitif dan jernih dengan kerapatan piksel mencapai 401 PPI. Tak hanya itu, ponsel cerdas ini juga didukung dengan GPU Adreno 330 yang membuat kualitas grafis OnePlus One begitu superior dan memukau.  Dengan kualitas ini,anda akan  merasakan pengalaman yang begitu luar biasa kapan pun, termasuk saat Anda memainkan games terbaik Anda!



Memiliki Hasil Jepretan Berkualitas Tinggi

 OnePlus One kini menghadirkan kamera belakang 13 MP yang didukung dengan bukaan sebesar f/2.0 prosesor Sony Exmor IMX214. Kombinasi keduanya mampu memberikan gambar berkualitas yang mampu mereduksi kemunculan noise sekalipun dalam kondisi minim cahaya. Di samping itu, OnePlus One juga dibekali dengan lampu kilat LED ganda yang menawarkan hasil warna yang sempurna sekalipun di malam hari. Tidak lupa pula dengan 6 lensa yang dibenamkan untuk menberikan  gambar yang akurat , detail serta bebas distorsi. Dan bagi Anda yang tidak ingin melewatkan momen bersama orang-orang terdekat, OnePlus One memberikan kamera depan dengan sudut pengambilan mencapai 80 derajat. Lebarnya sudut pengambilan memudahkan Anda mengambil gambar lebih luas dan tentunya lebih banyak orang.



Dapat Terhubung dengan Dunia, Kapanpun, dimanapun

OnePlus One hadir dengan teknologi 4G LTE untuk kualitas jaringan yang lebih tinggi. Tidak peduli dimanapun Anda berada, 4G LTE memungkinkan Anda terhubung lebih cepat dengan internet. Didukung pula dengan prosesor Qualcomm Snapdragon, keduanya mampu memberikan Anda koneksi tak berbatas. Rasakan dunia berada di genggaman Anda bersama OnePlus One di sisi Anda.

Didukung Perangkat Pengaman Data Anda

OnePlus One menggunakan modifikasi Android, Cyanogen 11S yang akan memberikan Anda keamanan ekstra untuk data-data Anda yang paling berharga sekalipun. Anda bisa bebas mengetik apapun dan OnePlus One akan menyandikannya untuk Anda saat dikirim. Cyanogen juga memiliki fitur untuk perlindungan privasi untuk mencegah aplikasi nakal yang mengambil dan mengirim informasi dari ponsel Anda.

Dapat mengatur Sesuai Keinginan

Tidak hanya mengamankan data, Cyanogen 11S juga membuat Anda bebas mengeksplor dan mengatur cara Anda menggunakan ponsel. Anda bisa mengatur Quiet Hours untuk memberikan Anda waktu istirahat yang lebih tenang hingga Quick Setting untuk mengatur ponsel Anda dalam beberapa sentuhan mudah. OnePlus One juga memberikan Anda kemudahan mengatur ponsel OnePlus One sesuai dengan mood Anda. Ribuan tema dan ikon siap dipadukan dan disesuaikan dengan gaya dan ekspresi diri. Karena ponsel Anda menunjukkan siapa diri Anda.

Memiliki Desain Premium Nan Elegan

Sejak awal, OnePlus berusaha menghadirkan ponsel yang begitu bertenaga sekaligus begitu stylish. Dirancang dengan sedemikian rupa, OnePlus One menghadirkan rancang desain yang begitu elegan dan menawan . Tepiannya dihadirkan  dengan sedikit mengurva untuk kenyamanan ekstra saat digenggam. Bingka krom dengan garis halus yang tegas memberikan nuansa kokoh yang elegan. Tajam saat menyala, dan hitam legam saat padam; layar OnePlus One memberikan tampilan yang begitu premium sekaligus klasik. Dengan ketebalan 8.9 mm, rasakan OnePlus One yang begitu tipis, kokoh, sekaligus nyaman dalam genggaman.



Berikut ini Spesifikasi OnePlus One yaitu

Harga
RP 3.499.000
Tipe Baterai
LiPo
Warna
Silk White
Ukuran layar
5.5
Megapiksel
13.0
Ukuran (L x W x H cm)
1x1x1 cm
Berat (kg)
1 kg
Kapasitas Penyimpanan
16
Sistem Operasi
Android 4.4 KitKat
Kecepatan Prosessor
2.5 GHz
RAM
3GB


Harga Handphone OnePlus One yaitu

  • Harga Baru : Rp 3.499.000
  • Harga bekas : - 

Demikian info seputar Spesifikasi dan Daftar Harga OnePlus One Terbaru, untuk melihat yang lain bisa Klik Disini. Jika artikel ini bermanfaat mohon dishere. Terima Kasih telah Berkunjung.



 
function hideNow(e) { if (e.target.id == 'ac-wrapper') document.getElementById('ac-wrapper').style.display = 'none'; }